Wednesday, May 30, 2018

Dunia Bola

Dunia Bola - Loris Karius, penjaga gawang utama serta kiper muda Liverpool menjadi salah satu pemain paling mendapatkan banyak perhatian maupun sorotan dari para media massa serta figur sepakbola atas pertandingan penting dalam babak final Liga Champions 2017-2018 melawan Real Madrid pada akhir pekan ini.

Nama besar penjaga gawang utama Liverpool tersebut harus tercoreng setelah melakukan dua kesalahan fatal saat melangsungkan sebuah pertandingan di babak final Liga Champions dalam menghadapi Real Madrid di NSC Olimpiyskiy Stadion. Kedua blunder maupun kesalahan tersebut harus dibalas oleh kekalahan paling memalukan oleh kubu Liverpool setelah mereka ditaklukkan oleh Real Madrid atas skor 3-1 pada pertemuan di final Liga Champions musim ini.

Pada pertandingan babak final ini, Karius melakukan blunder fatal pertama yang menyebabkan gol pertama Real Madrid tercipta oleh Karim Benzemapada menit ke-51 dimana kesalahan tersebut terjadi ketika Karius hendak melakukan hand pass kepada rekan satu tim tetapi operan itu malah menjadi malapetaka bagi kubu Liverpool sebab operan yang dilakukan oleh Karius bisa diantisipasi dan dipotong oleh Benzema.


Dunia Bola

" Saya meminta maaf kepada seluruh rekan, tim, penggemar, serta setiap orang yang berada di klub ini dikarenakan kesalahan ini merupakan hal yang sangat fatal,"

" Jika saya berkesempatan untuk mengulang kembali, maka saya tidak akan membiarkan hal ini terjadi. Akan tetapi, saya sudah mengecewakan kalian semua," tutur Karius.

Selanjutnya, kiper atau penjaga gawang berusia 24 tahun tersebut juga terjadi pada menit ke-83 yang merupakan gol ketiga Real Madrid dimana Gareth Bale melepaskan sebuah tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti yang tak mampu diantisipasi sempurna oleh Loris Karius sehingga membuat Liverpool harus tertinggal lebih jauh dengan ketinggalan dua gol.

Berikut ini gambar maupun foto yang menunjukkan Loris Karius meminta maaf kepada para penggemar Liverpool di tribun stadion :

Dunia Bola

Dunia Bola

Dunia Bola

Dunia Bola

Dunia Bola - Cristiano Ronaldo, pemain atau penyerang andalan Real Madrid kembali melayangkan sebuah pernyataan mengejutkan seputar masa depan sang pemain dalam membela maupun memperkuat kubu Los Blancos untuk beberapa musim mendatang.

Kubu Real Madrid telah berhasil mengunci gelar ke-13 Liga Champions mereka setelah melewati sebuah pertandingan penting di babak final Liga Champions dalam menaklukkan Liverpool atas skor 3-1 pada pekan ini. Akan tetapi, masa-masa kesenangan serta selebrasi Real Madrid dalam memenangkan gelar juara Liga Champions harus disertai oleh pernyataan atau petunjuk dari Cristiano Ronaldo selaku pemain anyar mereka yang bakal meninggalkan tim besutan Zinedine Zidane tersebut.

Hal ini dikarenakan pemain anyar Real Madrid, Cristiano Ronaldo mengeluarkan sebuah penyampaian terkait keraguan dirinya atas masa depan di kubu Los Blancos setelah menjuarai Liga Champions musim 2017-2018.

Baca Juga : Dunia Bola - Permintaan Maaf Loris Karius Atas Blunder Dan Kekalahan Liverpool

Dunia Bola

" Untuk saat ini adalah sebuah waktu yang tepat untuk bisa menikmati momen juara ini. Masa depan seorang pemain bukanlah pembicaraan penting dikarenakan kami tengah mencatatkan sebuah sejarah baru,"

" Akan tetapi, Anda akan memiliki sebuah jawaban mengenai masa depan saya dalam beberapa hari yang akan datang. Sangat menyenangkan bisa bermain bersama Real Madrid dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar dan publik yang telah memberikan dukungan kepada saya," tutur Ronaldo.

Friday, May 25, 2018

Dunia Bola

Dunia Bola - Pelatih SSC Napoli, Carlo Ancelotti mengeluarkan sebuah janji maupun komitmen dalam melanjutkan karier kepelatihannya dengan menjadi pelatih dari salah satu tim Italia di musim 2018-2019. Kehadiran dan kedatangan pelatih Carlo Ancelotti dalam membesut Napoli merupakan hal yang mengejutkan mengingat sang pelatih mempunyai momen serta kenangan luar biasa bersama AC Milan dalam berkompetisi di Serie-A Italia.

Pada pekan ini, Napoli selaku salah satu tim papan atas Italia telah mengeluarkan pengumuman resmi bahwa Carlo Ancelotti akan mengisi kekosongan kursi kepelatihan dalam menggantikan pelatih terdahulu dan siap untuk menjadi pelatih baru dalam membawa Napoli merasakan masa jaya di musim 2018-2019. Selain itu, mantan pelatih Bayern Munchen tersebut juga terikat masa bakti atau kontrak selama tiga musim.

" Saya sangat bangga dan senang bisa menjadi seorang pelatih pada sebuah tim yang berasal dari kota unik dan penuh dengan para penggemar yang ramah. Semoga Napoli terus berjaya," tutur pelatih asal Italia tersebut.

Baca Juga : Dunia Bola - Target Dan Pencapaian Unai Emery Sebagai Pelatih Arsenal

Dunia Bola

Selain itu, Carlo Ancelotti juga menambahkan bahwa dia sangat menyukai pekerjaan barunya sebab hal tersebut dinilai sangatlah menantang. Hal ini dikarenakan mantan pelatih Juventus serta AC Milan tersebut mengaku menerima sejumlah penawaran lain dari beberapa klub Italia tetapi dia lebih tertarik dan lebih berminat terhadap ambisi yang dianut oleh Napoli untuk memenangkan gelar juara serta menjadi pemenang.

" Saya mempunyai tujuan untuk membawa Napoli mengangkat gelar scudetto,"

" Pembicaraan dari pertemuan dengan Aurelio De Laurentiis selaku petinggi Napoli telah menyakinkan saya untuk bergabung pada Napoli," ujar Ancelotti.

Dunia Bola

Dunia Bola - Unai Emery, pelatih baru Arsenal atau klub berjulukan Meriam London telah mengeluarkan sebuah ungkapan terkait pencapaian serta target yang harus dicapai oleh tim besutan barunya selama mengarungi musim kompetisi 2018-2019 nanti. Pasalnya, Arsenal sedang berada pada performa mengecewakan atas hasil persaingan yang mereka lakoni pada musim ini lantaran tim berjulukan Meriam London gagal melaju jauh pada kompetisi yang mereka lalui.

Pekan ini, pihak manajemen klub Arsenal telah mengeluarkan pemberitahuan serta pengumuman resmi terhadap kursi kepelatihan Meriam London bahwa Unai Emery akan menjadi pelatih baru bagi kubu Arsenal dan sang pelatih telah memberikan masa bakti selama empat musim kedepan dengan nilai kontrak sebesar 6.000.000 pounds per musim nya.

Sebelum memulai sebuah musim baru, Unai Emery selaku pelatih baru Arsenal langsung membeberkan target maupun pencapaian yang harus diraih oleh tim besutannya selama pembukaan musim kompetisi 2018-2019 mendatang.

Baca Juga : Dunia Bola - Janji Carlo Ancelotti Sebagai Pelatih Baru Napoli

Dunia Bola

Menurut pelatih baru Arsenal, Unai Emery mengungkapkan target dan pencapaian yang diraih oleh Arsenal adalah tiket aman menuju Liga Champions dikarenakan tim berjulukan Meriam London tersebut sudah mengalami kegagalan dalam masuk zona Liga Champions selama dua musim berturut-turut. Hal ini disebabkan oleh hasil buruk Arsenal selama meraih tiket menuju kompetisi tertinggi Eropa sehingga membuat pelatih Emery lebih memasang target lebih dulu.

" Saya mempunyai tujuan serta harapan besar dengan membawa Arsenal sebagai salah satu tim terbaik Eropa dan memenangkan gelar juara. Saya juga ingin membuat penggemar semakin bangga kepada kami,"

" Kami harus bekerja keras sampai akhir. Hal ini terpenting dikarenakan klub ini sudah gagal untuk menuju Liga Champions dan kami harus bisa menjadi tim terbaik di dunia,"

Thursday, May 24, 2018


Dunia Bola - Pertandingan menegangkan dan sengit kembali dipersembahkan oleh Liga Champions selaku kompetisi tertinggi di negara Eropa, dimana kompetisi tersebut sudah menghadirkan sebuah pertandingan terakhir antar dua tim papan atas Eropa dengan mempertemukan laga kontra antara Real Madrid melawan Liverpool di NSC Olimpiyskiy pada babak final Liga Champions dan pertarungan kedua tim papan atas Eropa tersebut akan berlaga pada hari Minggu ( 27 Mei 2018 ) pukul 01:45 dini hari waktu setempat.

Menjelang pertandingan pada akhir pekan ini, kubu Real Madrid maupun Liverpool tengah mempersiapkan performa matang seerta persiapan maksimal untuk bisa melewati satu pertandingan terakhir di kanca kompetisi Liga Champions yang telah memasuki babak final dan hasil pertemuan ini akan menentukan nasib masing-masing klub untuk keluar sebagai juara Liga Champions pada musim 2017-2018 ini demi mengangkat nasib, baik Liverpool serta Real Madrid pada ajang kompetisi Eropa.

Tentu saja, pertandingan ini akan menjadi sebuah laga paling menarik seputar persaingan kompetisi Liga Champions di musim 2017-2018 dikarenakan kedua belah pihak tim mempunyai status yang berbeda dalam kompetisi Eropa musim ini. Pasalnya, Real Madrid selaku juara bertahan selama dua musim terakhir lebih difavoritkan untuk bisa menaklukkan Liverpool meski tim besutan Juergen Klopp menjadi salah satu tim paling berbahaya, sehingga pertandingan ini akan menjadi laga paling menegangkan sepanjang persaingan kompetisi Eropa dan dipenuhi oleh atmosfer-atmosfer panas.

Dunia Bola

Seperti yang diketahui, bahwa Real Madrid selaku tim raksasa Spanyol serta juara bertahan Liga Champions selama dua berturut siap untuk mempertahankan gelar mereka dan berusaha keras untuk bisa mengangkat gelar ketiga mereka pada musim 2017-2018. Tentu saja, pekerjaan bagi Los Blancos untuk bisa memenangkan laga di babak final Liga Champions musim ini sangatlah berat mengingat tim lawan yakni Liverpool merupakan salah satu tim underdog dan mempunyai catatan gemilang selama kompetisi Liga Champions berjalan.

Pertemuan ini akan membuat Zinedine Zidane kesulitan untuk menentukan pemain-pemain Madrid yang akan memperkuat skuad utama Los Blancos sepanjang pertandingan. Untuk menghadapi Liverpool, maka pelatih Zidane akan menurunkan formasi atau skema permainan yakni 4-3-3 dengan menempatkan Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, serta Gareth Bale selaku pemain anyar mereka yang dikenal sebagai BBC sehingga ketiga pemain Madrid ini bakal memberikan ancaman paling berbahaya pada kotak pertahanan Liverpool.

Pada posisi tengah atau pemain gelandang, pelatih Zidane akan menurunkan sejumlah pemain-pemain gelandang seperti Luka Modric, Casemiro, serta Toni Kroos yang mempunyai sederetan pengalaman gemilang di kompetisi Liga Champion sehingga ketiga pemain gelandang tersebut akan menjadi andalan Zidane pada garis tengah dan diyakini bahwa mereka akan memberikan bantuan besar terhadap pemain garis depan lantaran Cristian Ronaldo dkk memerlukan umpan passing berbahaya untuk bisa membuat peluang gol di pertandingan.

Dunia Bola

Liverpool sebagai tim underdog asal negara Inggris tentu mempunyai sebuah peluang untuk mengulang kesuksesan untuk bisa menaklukkan Real Madrid pada babak final Liga Champions, dimana Liverpool pernah mencatatkan sejumlah tren negatif selama pertemuan melawan Real Madrid pada beberapa musim sebelumnya dan tim besutan Juergen Klopp sukses menaklukkan tim berjulukan Los Blancos serta berkeinginan untuk melanjutkan tren kemenangan mereka serta mengakhiri laga dengan kemenangan penuh pada musim ini.

Pada pertandingan babak final Liga Champions, Liverpool selaku tim asuhan Juergen Klopp akan memainkan permainan lebih menyerang dan identik dengan menurunkan formasi 4-3-3 yang merupakan skema atau taktik andalan pelatih asal Jerman tersebut. Dengan formasi tersebut, maka pelatih Klopp bakal menurunkan pemain andalan mereka seperti Mohamed Salah, Roberto Firmino, serta Sadio Mane sebagai penyerang handal pada garis depan dan duet ketiga pemain ini telah mencatatkan performa gemilang dalam membobol gawang lawan dalam setiap pertandingan.

Sedangkan pada posisi gelandang atau garis tengah, pelatih Klopp memberikan kepercayaan kepada tiga pemain gelandang mereka dimana pada posisi tersebut akan diisi oleh Jordan Henderson, James Milner, serta Georginio Wijnaldum. Hal ini dikarenakan ketiga pemain Liverpool tersebut sukses mempersembahkan dan memperlihatkan performa lebih matang maupun berkualitas pada beberapa pertandingan terakhir sehingga menarik kepercayaan pelatih Klopp untuk menurunkan ketiga pemain tersebut.

Perkiraan Susunan Pemain :
  • Real Madrid, formasi ( 4-3-3 ) : Keylor Navas, Lucas Vazquez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Marcelo, Luka Modrid, Casemiro, Toni Kroos, Karim Benzema, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale
  • Liverpool, formasi ( 4-3-3 ) : Simon Mignolet, Andrew Robertson, Virgil van Djik, Dejan Lovren, Trent Alexander-Arnold, James Milner, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, Sadio Mane, Roberto Firmino, Mohamed Salah
Statistik Kedua Tim, Head To Head :
  • 25/02/2009 Real Madrid 0 - 1 Liverpool
  • 10/03/2009 Liverpool 4 - 0 Real Madrid
  • 22/10/2014 Liverpool 0 - 3 Real Madrid
  • 04/11/2014 Real Madrid 1 - 0 Liverpool
Lima Pertandingan Terakhir Real Madrid : ( S-S-K-M-S )
  • 02/05/2018 Real Madrid 2 - 2 Bayern ( Liga Champions )
  • 07/05/2018 Barcelona 2 - 2 Real Madrid ( Liga Spanyol )
  • 10/05/2018 Sevilla 3 - 2 Real Madrid ( Liga Spanyol )
  • 13/05/2018 Real Madrid 6 - 0 Celta Vigo ( Liga Spanyol )
  • 20/05/2018 Villarreal 2 - 2 Real Madrid ( Liga Spanyol )
Lima Pertandingan Terakhir Liverpool : ( M-S-K-K-M )
  • 25/04/2018 Liverpool 5 - 2 AS Roma ( Liga Champions )
  • 28/04/2018 Liverpool 0 - 0 Stoke City ( Liga Inggris )
  • 03/05/2018 AS Roma 4 - 2 Liverpool ( Liga Champions )
  • 06/05/2018 Chelsea 1 - 0 Liverpool ( Liga Inggris )
  • 13/05/2018 Liverpool 4 - 0 Brighton ( Liga Inggris )

Prediksi Skor
Real Madrid vs Liverpool
( 2 - 3 )

Wednesday, May 23, 2018

Dunia Bola

Dunia Bola - Carlo Ancelotti, mantan pelatih Bayern Munchen pekan ini menerima sejumlah perhatian maupun media massa di dunia atas kelanjutan karier sang pelatih asal Italia tersebut dalam kembali ke tanah airnya untuk melatih salah satu tim favorit juara pada musim depan, yakni SSC Napoli dalam menggantikan posisi pelatih terdahulu.

Mantan pelatih Real Madrid serta Chelsea tersebut sudah resmi menggantikan posisi Maurizio Sarri selaku pelatih terdahulu Napoli sebagai pelatih baru di musim 2018-2019 dan dikabarkan bahwa pelatih Ancelotti telah menandatangani masa kontrak bakti selama tiga musim untuk bertahan di Napoli.

Carlo Ancelotti telah bergabung bersama kubu Napoli dalam menduduki posisi yang telah ditinggalkan oleh Maurizio Sarri yang dikabarkan mengundurkan diri pada jabatan tersebut pada beberapa jam sebelumnya. Tentu saja, kepergian sang pelatih terdahulu membuat jalan Ancelotti untuk mendapatkan kursi kepelatihan Napoli lebih mudah untuk kembali berkarier di Liga Italia.

Baca Juga : Dunia Bola - Unai Emery Resmi Menjadi Manajer Baru Arsenal

Dunia Bola

Pada sebelumnya, Maurizio Sarri telah mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya tidak akan pernah mundur dari kursi kepelatihan Napoli kecuali dilepaskan jabatan ataupun dipecat oleh pihak manajemen klub Napoli. Meski demikian, kepergian dari sang pelatih Sarri telah menimbulkan sebuah kabar atau rumor lain bahwa dia siap menggantikan posisi kepelatihan Antonio Conte dari kubu Chelsea yang gagal membawa Chelsea meraih kesuksesan serta kegagalan berlaga di ajang Liga Champions untuk musim depan.

Dunia Bola

Dunia Bola - Unai Emery, mantan pelatih Paris Saint-Germain akhirnya telah menjawab rasa penasaran terhadap sejumlah publik mengenai masa depan dari pelatih asal Spanyol tersebut pada musim 2018-2019 setelah sang pelatih meninggalkan klub raksasa Prancis di akhir musim ini.

Pada pekan ini, Arsenal selaku tim berjulukan Meriam London dan salah satu tim papan atas Inggris telah mengeluarkan pengumuman resmi terkait pergantian pelatih baru dimana pihak manajemen klub Meriam London telah mengangkat Unai Emery sebagai pelatih baru dalam menggantikan posisi yang sudah ditinggalkan oleh Arsene Wenger pada akhir musim ini.

Kehadiran serta kedatangan pelatih Unai Emery di Emirates Stadion sebagai pengganti atau suksesor Arsene Wenger telah mendapatkan sejumlah pengharapan dan pencapaian bahwa sang pelatih asal negara Spanyol tersebut bisa memberikan sebuah atmosfer maupun suasana baru kepada Mesut Oezil dkk setelah dibesut oleh Wenger selama 22 tahun.

Baca Juga : Dunia Bola - Peresmian Carlo Ancelotti Sebagai Pelatih Baru Napoli

Dunia Bola

" Saya bahagia bisa bergabung dengan salah satu terhebat di Inggris dalam dunia sepakbola,"

" Saya sangat bersemangat untuk bisa bekerja dengan penuh tanggung jawab dalam memulai sebuah cerita baru yang terdapat pada sejarah Arsenal," ujar Emery.

Memang, catatan Unai Emery selama mengasuh beberapa tim Eropa termasuk Sevilla dan Paris Saint-Germain tidak pernah luput untuk menjuarai dan memenangkan gelar juara baik di kompetisi Eropa maupun Liga Champions. Bahkan, pencapaian tertinggi pelatih Emery terlihat pada kontribusinya membawa Sevilla menjuarai gelar juara Liga Eropa selama tiga musim beruntun pada ajang kedua Eropa tersebut.

Tuesday, May 22, 2018

Dunia Bola

Dunia Bola - Mantan pelatih Manchester City serta Real Madrid, Manuel Pellegrini telah menerima sebuah peresmian pada sebuah acara pelantikan manajer baru untuk klub West Ham United di Stadion London pada pekan ini.

Kehadiran pelatih asal Chile, yakni Manuel Pellegrini menjadi bos besar baru di West Ham United didasari oleh keputusan mundurnya David Moyes sebagai pelatih West Ham terdahulu pada akhir musim ini. Bahkan, dikabarkan bahwa Pellegrini siap untuk menerima pendapatan maupun gaji lebih rendah apabila dibandingkan pendapatan yang diterima oleh mantan bos The Citizen tersebut ketika mengasuh tim-tim papan atas Eropa maupun China demi kembali menjajahi sepak bola negara Inggris.

Pada sebelumnya, Manuel Pellegrini merupakan mantan pelatih Real Madrid serta Manchester City sebelum bergabung dengan Hebei China Fortune selaku salah satu tim papan atas China dan diyakini bahwa dengan pengalaman serta kualitas yang dimiliki oleh pelatih Chile tersebut bisa memberikan dampak gemilang serta prestasi luar biasa terhadap kelangsungan persaingan yang bakal dilakoni oleh West Ham United pada musim depannya.

Baca Juga : Dunia Bola - Tim Nasional Polandia, Kuda Hitam Siap Jajah Piala Dunia 2018

Dunia Bola

Salah satu petinggi West Ham United, David Sullivan menyampaikan Pellegrini mempunyai sejumlah pengalaman gemilang serta filosofi sepakbola cukup baik sehingga bisa membawa klub besutannya meraih sejumlah gelar juara maupun mengimbangi ketatnya persaingan di kompetisi domestik.

" Manuel akan membawa West Ham mempunyai reputasi permainan sepakbola lebih dominan dan membuat para pemain kami lebih agresif dalam mengeluarkan kemampuan terbaik mereka,"

" Dia akan membuat West Ham menjadi klub yang lebih baik lagi. Dia adalah seorang pemenang dan kami mengetahui bahwa dia akan membawa kesuksesan bersama klub ini. Kami percaya dengan kemampuan dan pengalaman dalam mengasuh klub ini," tutur Sullivan.

Dunia Bola

Dunia Bola - Tim nasional Polandia, dikenal sebagai tim Kuda Hitam Eropa siap berpartisipasi pada kompetisi Piala Dunia 2018 Rusia mendatang sebagai partisipan ke-8 dari zona Eropa dan terakhir tim berjulukan Bialo-czerwoni mengikuti kompetisi empat tahunan tertinggi saat Piala Dunia 2006 Jerman.

Meski bukan termasuk tim unggulan juara Piala Dunia atau tim elite Eropa, setidaknya Polandia mempunyai sejarah tersendiri pada kompetisi Piala Dunia dimana prestasi gemilang Lewandowski dkk di ajang empat tahunan tersebut berhasil menduduki posisi ketiga sebanyak dua kali pada tahun 1974 serta 1982 lalu.

Pada Piala Dunia 2018 Rusia ini, tim nasional Polandia akan mencoba keberuntungan mereka untuk bisa mencatatkan prestasi gemilang di kejuaraan Internasional tersebut sebab tim asuhan Adam Nawalka tersebut mencatatkan sebuah hasil luar biasa saat berkompetisi di babak Kualifikasi dan mengamankan tiket emas mereka untuk menuju Rusia. Pasalnya, mereka sukses mencatatkan juara Grup E lantaran sukses mencatatkan delapan kemenangan, satu hasil imbang, serta hanya menelan satu kekalahan.

Baca Juga : Dunia Bola - Kelengkapan Skuad Utama Tim Nasional Spanyol

Dunia Bola

Pada kompetisi Piala Dunia 2018, timnas Polandia akan tergabung pada Grup H dan tersusun bersama timnas Jepang, Kolombia, serta Senegal.

Berikut ini daftar para pemain timnas Polandia di Piala Dunia 2018 Rusia :
  • Kiper : Lukasz Skorupski ( AS Roma ), Wojciech Szczesny ( Juventus ), Lukasz Fabianski ( Swansea )
  • Pemain Bertahan : Maciej Rybus ( Lokomotiv Moscow ), Thiago Cionek ( SPAL ), Bartosz Bereszynski ( Sampdoria ), Jaroslaw Jach ( Crystal Palace ), Arthur Jedrzejczyk ( Legia Warsaw ), Tomasz Kedziora ( Dynamo Kyiv )
  • Pemain Tengah : Piotr Zielinski ( Napoli ), Rafal Kurzawa ( Gornik Zabrze ), Jacek Goralski ( Ludogorets ), Jakub Blaszczykowski ( Wolfsburg ), Krysztof Maczynski ( Legia Warsaw ), Przemyslaw Frankowski ( Jagiellonia Bialystok ), Maciej Makuszewski ( Lech Poznan ), Pawel Wszolek ( QPR ), Karol Linetty ( Sampdoria ), Damian Kadzior ( Gornik Zabrze ), Rafal Wolski ( Lechia Gdansk )
  • Pemain Depan : Jakub Swierczok ( Ludogorets ), Robert Lewandowski ( Bayern Munchen ), Kamil Wilczek ( Brondby ), Mariusz Stepinski ( Chievo )
Dunia Bola

Dunia Bola - Julen Lopetegui, pelatih tim nasional Spanyol telah mengeluarkan sebuah daftar maupun pengumuman sejumlah nama-nama pemain yang akan memperkuat tim sepakbola negara Spanyol pada kompetisi Piala Dunia 2018 Rusia mendatang.

Pada susunan pemain di skuad utama Spanyol tersebut, Cesc Fabregas selaku pemain Chelsea serta pemain anyar Spanyol tidak diikutsertakan pada kompetisi Piala Dunia 2018 meski sang pemain telah membawa timnas Spanyol meraih masa kejayaan di Piala Dunia Afrika Selatan tahun 2010 lalu.

Dari daftar 23 nama pemain, hanya tersisa tujuh pemain yang turut membantu timnas Spanyol dalam meraih gelar pertama Piala Dunia yakni David Silva, Pepe Reina, Nacho Monreal, Andres Iniesta, Sergio Ramos, Gerard Pique, Sergio Busquets.

Baca Juga : Dunia Bola - 23 Pemain Skuad Utama Tim Nasional Argentina Di Piala Dunia 2018 Rusia

Dunia Bola

Sementara itu, tidak ada nama Alvaro Morata pada skuad utama timnas Spanyol dikarenakan buruknya performa sang pemain pada musim 2017-2018 dan hal tersebut menjadi alasan utama Morata disingkirkan oleh pelatih Lopetegui. Dicatatkan, bahwa Morata hanya mampu membukukan 11 gol di musim 2017-2018 sehingga membuat sang pelatih lebih memilih Iago Aspas serta Diego Costa sebagai penyerang depan.

Berikut ini skuad terlengkap tim nasional Spanyol untuk Piala Dunia 2018 :
  • Kiper : David De Gea ( Manchester United ), Kepa Arrizabalaga ( Athletic Bilbao ), Pepe Reina ( Napoli )
  • Pemain Bertahan : Alvaro Odriozola ( Real Sociedad ), Sergio Ramos ( Real Madrid ), Cesar Azpilicueta ( Chelsea ), Dani Carvajal ( Real Madrid ), Nacho ( Real Madrid ), Nacho Monreal ( Real Madrid ), Jordi Alba ( Barcelona ), Gerard Pique ( Barcelona )
  • Pemain Tengah : Isco ( Real Madrid ), Andres Iniesta ( Barcelona ), Thiago Alcantara ( Bayern Munchen ), Saul Niguez ( Atletico Madrid ), Sergio Busquets ( Barcelona ), David Silva ( Manchester City ), Marco Asensio ( Real Madrid )
  • Pemain Depan : Iago Aspas ( Celta Vigo ), Diego Costa ( Atletico Madrid ), Rodrigo Moreno ( Valencia ), Lucas Vazquez ( Real Madrid )
Dunia Bola

Dunia Bola - Tim nasional Argentina merupakan salah satu tim unggulan juara Piala Dunia Rusia 2018 akan mencoba untuk menghapus dan mematahkan kutukan mereka pada tiga pertandingan babak final Piala Dunia dalam meraih kejayaan serta kesuksesan pada ajang tertinggi berbasis Internasional di Rusia tahun ini.

Lionel Messi dkk sukses meraih posisi serta tempat utama pada putaran final di Piala Dunia 2018 walaupun mereka sempat mengalami kesulitan pada awal babak Kualifikasi Piala Dunia zona Conmebol tetapi timnas Argentina sukses melewatkan masa sulit serta menempatkan diri pada peringkat ketiga pada posisi aman zona Conmebol.

Tentu saja, kehadiran serta partisipasi tim nasional Argentina pada Piala Dunia 2018 Rusia akan mendapatkan ekspetasi dari publik atau masyarakat kepada Lionel Messi dkk untuk bisa membawa negaranya menjuarai ajang paling bergengsi tersebut sebab timnas Argentina telah kehilangan kesempatan untuk memenangkan juara dunia pada tiga pertandingan final sebelumnya.

Baca Juga : Dunia Bola - Peresmian Manajer Baru West Ham United Musim 2018-2019


Meski mengalami kegagalan pada kompetisi Copa America 2015, Copa Americe Centenario, serta Piala Dunia 2014 lalu, maka ini akan menjadi kesempatan terakhir bagi Lionel Messi dalam membela tim nasional Argentina pada usia sang pemain dengan memenangkan gelar juara dunia ini.

Berikut ini nama-nama pemain pada skuad utama timnas Argentina di Piala Dunia 2018 :
  • Kiper : Willy Caballero ( Chelsea ), Sergio Aguero ( Manchester United ), Franco Armani ( River Plate )
  • Pemain Bertahan : Marcos Acuna ( Sporting de Lisboa ), Marcos Rojo ( Manchester United ), Gabriel Mercado ( Sevilla ), Nicolas Tagliafico ( Ajax ), Nicolas Otamendi ( Manchester City ), Cristian Ansaldi ( Torino ), Federico Fazio ( AS Roma )
  • Pemain Tengah : Lucas Biglia ( AC Milan ), Manuel Lanzini ( West Ham United ), Cristian Pavon ( Boca Juniors ), Giovani Lo Celso ( Paris Saint-Germain ), Maximiliano Meza ( Independiente ), Eduardo Salvio ( SL Benfica ), Angeil Di Maria ( Paris Saint-Germain ), Ever Banega ( Sevilla )
  • Pemain Depan : Sergio Aguero ( Manchester City ), Gonzalo Higuain ( Juventus ), Lionel Messi ( Barcelona ), Paulo Dybala ( Juventus )

Sunday, May 20, 2018

Dunia Bola

Dunia Bola - Kolombia, tim nasional sepakbola asal Amerika Selatan akan unjuk gigi pada kompetisi Piala Dunia 2018 Rusia setelah tim asuhan Jose Pekerman ini diprediksikan tampil gemilang di kejuaraan Internasional usai sebelumnya sukses menunjukkan sebuah performa menakjubkan pada kompetisi Piala Dunia 2014 lalu.

Pada Piala Dunia 2014 di negara Brasil lalu, timnas Kolombia secara mengejutkan publik maupun penggemar sepakbola dunia dikarenakan mereka sukses meraih sebuah tiket emas menuju babak perempat final dan pencapaian tersebut merupakan prestasi yang luar biasa yang pernah dicapai oleh Kolombia selama kompetisi Piala Dunia.

Atas prestasi gemilang tersebut, Kolombia sempat menduduki peringkat ketiga pada daftar negara FIFA di tahun 2014 dan mereka juga sukses menempati peringkat ketiga pada ajang kompetisi Copa America 2016.

Baca Juga : Dunia Bola - Daftar Para Pemain Tim Nasional Jerman Di Piala Dunia 2018 Rusia


Kini, Jose Pekerman selaku pelatih tim nasional Kolombia akan mencoba untuk mengulang kesuksesan mereka di kompetisi Piala Dunia 2018 Rusia nantinya. Pada Piala Dunia 2018 Rusia, maka Kolombia akan tergabung bersama Grup H dengan dihuni oleh Senegal, Jepang, dan Polandia.

Berikut ini daftar para pemain tim nasional Kolombia di Piala Dunia 2018 Rusia :
  • Kiper : Camilo Vargas ( Atletico Nacional ), David Ospina ( Arsenal ), Leandro Castellanos ( Santa Fe )
  • Pemain Bertahan : Farid Diaz ( Olimpia ), Santiago Arias ( PSV ), Oscar Murillo ( Pachuca ), Frank Fabra ( Boca Juniors ), Davinson Sanchez ( Tottenham Hotspur ), Cristian Zapala ( AC Milan ), Stefan Medina ( Monterrey )
  • Pemain Tengah : Giovanni Moreno ( Shanghai Shenhua ), James Rodriguez ( Bayern Munchen ), Carlos Sanchez ( Fiorentina ), Wilmar Barrios ( Boca Juniors ), Edwin Cardona ( Boca Juniors ), Mateus Uribe ( Club America ), Gustavo Cuellar ( Flamengo )
  • Pemain Depan : Luis Muriel ( Sevilla ), Duvan Zapata ( Sampdoria ), Radamel Falcao ( AS Monaco ), Yimmi Chara ( Junior ), Carlos Bacca ( Villarreal ), Teofilo Gutierrez ( Juniors )
Dunia Bola

Dunia Bola - Timnas Jerman, tim besutan Joachim Loew tampil begitu luar biasa dan impresif selama melakoni pembukaan ajang Piala Dunia 2018 Rusia dengan catatan impresif yakni selalu meraih kemenangan selama 10 pertandingan terakhir pada babak Kualifikasi Eropa Grup C.

Seperti yang diketahui, timnas Jerman tampil sebagai juara bertahan mempunyai sebuah peluang untuk mempertahankan gelar Piala Dunia dikarenakan tim asuhan Joachim Loew mempunyai sebuah materi pemain yang seimbang antara tim utama maupun tim cadangan.

Hal ini dibuktikan dengan komposisi pemain yang terdapat pada skuad utama Jerman sukses menjuarai Piala Konfederasi 2017, dimana pada saat itu Jerman tidak diperkuat oleh sejumlah pemain-pemain senior seperti Manuel Neuer, Toni Kroos, Thomas Mueller, Mesut Oezil, serta Jerome Boateng.

Baca Juga : Dunia Bola - Persiapan Roberto Martinez Menyusun Skuad Utama Timnas Belgia



Kali ini, adanya pergabungan antara pemain berpengalaman atau senior dan pemain muda akan menjadi andalan pelatih Joachim Loew di Rusia 2018 dimana Jerman akan tergabung bersama Korea Selatan, Meksiko, serta Swedia pada Grup F Piala Dunia 2018.

Berikut ini daftar para pemain Jerman yang akan dibawa menuju Rusia :
  • Kiper : Manuel Neuer ( Bayern Munchen ), Kevin Trapp ( Paris Saint-Germain ), Marc-Andre ter Stegen ( Barcelona )
  • Pemain Bertahan : Niklas Sule ( Bayern Munchen ), Jonas Hector ( Koln ), Antonio Rudiger ( Chelsea ), Mats Hummels ( Bayern Munchen ), Joshua Kimmich ( Bayern Munchen ), Marvin Plattenhardt ( Hertha Berlin ), Jerome Boateng ( Bayern Munchen ), Matthias Ginter ( Monchengladbach )
  • Pemain Tengah : Sami Khedira ( Juventus ), Leon Goretzka ( Schalke ), Julian Draxler ( Paris Saint-Germain ), Toni Kroos ( Real Madrid ), Sebastian Rudy ( Bayern Munchen ), Mesut Oezil ( Arsenal ), Ilkay Gundongan ( Manchester City ), Julian Brandt ( Bayer Leverkusen )
  • Pemain Depan : Marco Reus ( Borussia Dortmund ), Mario Gomez ( Stuttgart ), Timo Werner ( RB Leipzig ), Thomas Mueller ( Bayern Munchen )
Dunia Bola

Dunia Bola - Persiapan tim nasional Belgia dalam menyusun skuad utama yang kelak digunakan pada kompetisi Piala Dunia 2018 Rusia tampaknya telah tersusun cukup baik dan sejumlah para pengamat sepakbola dunia mengeluarkan pernyataan bahwa susunan pemain timnas Belgia merupakan generasi terbaik yang pernah dimiliki.

Pernyataan maupun penyampaian yang dikeluarkan oleh para pengamat sepakbola dunia terbukti dengan susunan skuad utama timnas Belgia. Hal ini dikarenakan banyaknya pemain-pemain Belgia yang menjadi pemain utama pada beberapa tim-tim besar Eropa. Bahkan, sejumlah pemain seperti Eden Hazard ( Chelsea ), Thibaut Courtois ( Chelsea ), Radja Nainggolan ( AS Roma ), Kevin De Bruyne ( Manchester City ), Vincent Kompany ( Manchester City ), serta Romelu Lukaku ( Manchester United ) merupakan pemain-pemain utama serta anyar yang memperkuat tim papan atas Eropa.

Akan tetapi, berisikan pada pemain terbaik Eropa serta pemain papan atas setidaknya masih membuat timnas Belgia masih minim berprestasi di kompetisi berbasis Internasional seperti contohnya pencapain tim nasional Belgia terlihat pada ajang Piala Eropa 2016 yang hanya bisa mencapai babak perempat final.

Baca Juga : Dunia Bola - Cobaan Bagi Skuad Pemain-Pemain Muda Timnas Inggris


Kini, Asosiasi Sepak Bola Belgia telah menunjuk Roberto Martinez sebagai pelatih tim nasional Belgia dan mantan pelatih Everton tersebut setidaknya memperlihatkan hasil maksimal dengan mencatatkan sembilan kemenangan serta satu hasil imbang sehingga membukukan catatan tak terkalahkan pada ajang Internasional.

Berikut ini nama-nama pemain Belgia yang membela timnas utama di Piala Dunia 2018 Rusia :
  • Kiper : Matz Sels ( Anderlecht ), Thibaut Courtois ( Chelsea ), Simon Mignolet ( Liverpool )
  • Pemain Bertahan : Toby Anderweireld ( Tottenham Hotspur ), Thomas Vermaelen ( Barcelona ), Jan Vertonghen ( Tottenham Hotspur ), Dedryck Boyata ( Celtic ), Jordan Lukaku ( Lazio ), Thomas Meunier ( Paris Saint-Germain ), Vincent Kompany ( Manchester City ), Leander Dendocker ( Anderlecht ), Laurent Ciman ( Los Angeles FC )
  • Pemain Tengah : Mousa Dembele ( Tottenham Hotspur ), Marouane Fellaini ( Manchester United ), Axel Witsel ( Tianjin Quanjian ), Radja Nainggolan ( AS Roma ), Eden Hazard ( Chelsea ), Thorgan Hazard ( M'Gladbach ), Yannick Carrasco ( Dalian Yifang ), Anthony Libombe ( Club Brugge ), Youri Tielemans ( AS Monaco )
  • Pemain Depan : Divock Origi ( Wolfsburg ), Romelu Lukaku ( Manchester United ), Michy Batshuayi ( Chelsea ), Kevin Mirallas ( Olympiakos ), Dries Mertens ( Napoli )
Dunia Bola

Dunia Bola -Tim nasional Inggris selaku tim besutan Gareth Southgate telah mengeluarkan sebuah pengumuman resmi pada nama pemain-pemain Inggris yang akan memperkuat skuad utama tim nasional Inggris pada kompetisi tertinggi dunia, yakni Piala Dunia 2018 yang digelar pada negara Rusia.

Manajer atau pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate sudah mengumumkan 23 nama pemain-pemain Inggris yang akan dipanggil dan diberangkatkan menuju Rusia untuk mengikuti ajang Piala Dunia 2018. Namun, daftar tersebut tidak menunjukkan nama Joe Hart sebagai kiper utama tim nasional Inggris malah sang pelatih Southgate lebih memberikan kepercayaan kepada Nick Pope, Jack Butland, serta Jordan Pickford.

Selain itu, timnas Inggris akan diperkuat oleh sejumlah pemain-pemain muda seperti Trent Alexander-Arnold juga diikutsertakan pada skuad utama. Bahkan, Marcus Rashford selaku pemain depan Manchester United juga dipanggil untuk memperkuat tim berjulukan The Three Lions ini.

Baca Juga : Dunia Bola - Daftar Skuad Utama Brasil Di Piala Dunia 2018

Dunia Bola

Meski demikian, pelatih Gareth Southgate juga menyediakan lima orang pemain cadangan untuk bisa masuk pada skuad utama Inggris seperti Jake Livermore ( West Brom ), Adam Lallana ( Liverpool ), James Tarkowski ( Burnley ), Tom Heaton ( Burnley ), dan Lewis Cook ( Bournemouth ).

Berikut ini nama-nama 23 pemain tim nasional Inggris yang akan dibawa ke Piala Dunia 2018 :
  • Kiper : Nick Pope ( Burnley ), Jack Butland ( Stoke City ), Jordan Pickford ( Everton )
  • Pemain Bertahan : Gary Cahill ( Chelsea ), Trent Alexander-Arnold ( Liverpool ), Kyle Walker ( Manchester City ), Kieran Trippier ( Tottenham Hotspur ), John Stones ( Manchester City ), Phil Jones ( Manchester United ), Fabian Delph ( Manchester City ), Harry Maguire ( Leicester City ), Ashley Young ( Manchester United ), Danny Rose ( Tottenham Hotspur )
  • Pemain Tengah : Eric Dier ( Tottenham Hotspur ), Jesse Lingard ( Manchester United ), Dele Alli ( Tottenham Hotspur ), Ruben Loftus-Cheek ( Chelsea ), Jordan Henderson ( Liverpool )
  • Pemain Depan : Marcus Rashford ( Manchester United ), Harry Kane ( Tottenham Hotspur ), Jamie Vardy ( Leicester City ), Danny Welbeck ( Arsenal ), Raheem Sterling ( Manchester City )
  • Skuad Cadangan : James Tarkowski ( Burnley ), Lewis Cook ( Bournemouth ), Adam Lallana ( Liverpool ), Tom Heaton ( Burnley ), Jake Livermore ( West Brom )
Dunia Bola

Dunia Bola - Tite, pelatih tim nasional Brasil telah mengeluarkan sebuah daftar dan pengumuman terhadap nama-nama pemain yang akan membela tim utama sepakbola Brasil dalam sebuah kompetisi tertinggi, yakni Piala Dunia 2018 di Rusia dimana sang pelatih telah mengeluarkan pengumuman hal tersebut lebih cepat daripada tanggal terakhir pendaftaran tim utama.

Dalam daftar pemain tim nasional Brasil yang dikeluarkan oleh Tite selaku pelatih Brasil terdapat nama-nama pemain terbaik seperti Neymar selaku pemain bintang Paris Saint-Germain yang tengah mengalami cedera semenjak Februari 2018 lalu. Hal ini dikarenakan bahwa Tite sangat optimis dan percaya bahwa Neymar bakal menyiapkan performa terbaik untuk tampil konsisten pada kompetisi Piala Dunia 2018 bersama timnas Brasil.

Selain terdapat nama Neymar, daftar tersebut juga terlihat dua nama pemain gelandang Shakhtar Donetsk yakni Taison Barcellos Freda serta Frederico " Fred " Rodrigues Santos sebab kedua pemain ini tengah menunjukkan performa apik dan penampilan luar biasa ketika memperkuat Shakhtar pada musim ini. Bahkan, Fred selaku pemain muda Brasil telah mencatatkan namanya pada daftar pemain incaran untuk klub-klub besar Eropa seperti Manchester United.

Baca Juga : Dunia Bola - Kolombia, Salah Satu Timnas Paling Berbahaya Dari Amerika Selatan

Dunia Bola

Sementara itu, kehadiran Filipe Luis serta Danilo Diaz da Silva membuat Alex Sandro selaku pemain bertahan Juventus tidak mendapatkan posisi pada skuad utama tim nasional Brasil, Diyakini, bahwa Felipe Luis akan menjadi pemain bertahan kiri dan Danilo akan diturunkan sebagai pemain bertahan bagian kanan dalam menggantikan peran Daniel Alves yang mengalami cedera serta absen pada kompetisi Piala Dunia 2018.

Berikut ini daftar-daftar para pemain pada skuad utama Brasil :
  • Kiper : Alisson Becker ( AS Roma ), Ederson Moraes ( Manchester City ), Cassio Ramos ( Corinthians )
  • Pemain Bertahan : Danilo Luiz da Silva ( Manchester City ), Fagner Conserva Lemos ( Corinthians ), Marcelo Vieira ( Real Madrid ), Filipe Luis ( Atletico Madrid ), Thiago Silva ( Paris Saint-Germain ), Marquinhos ( Paris Saint-Germain ), Joao Miranda ( Inter Milan ), Pedro Geromel ( Gremio )
  • Pemain Tengah : Casemiro ( Real Madrid ), Fernandinho ( Manchester City ), Paulinho ( Barcelona ), Fred ( Shakhtar Donetsk ), Renato Augusto ( Beijing Guoan ), Philippe Coutinho ( Barcelona ), Willian Borges ( Chelsea )
  • Pemain Depan : Douglas Costa ( Juventus ), Neymar ( Paris Saint-Germain ), Gabriel Jesus ( Manchester City ), Roberto Firmino ( Liverpool ), Taison ( Shakhtar Donetsk )